Senin, 6 Januari 2025. Bertempat di Ruang Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang, telah dilaksanakan penerimaan mahasiswa/i magang oleh Ketua PTUN Semarang Sugiyanto, S.H., M.H.. Adapun mahasiswa/i yang melakukan magang kali ini berasal dari Universitas Indonesia, Universitas Diponegoro dan Universitas Islam Negeri Gusdur Pekalongan. Dalam sambutannya, Ketua PTUN Semarang menyampaikan harapannya agar para mahasiswa/i dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk belajar dan memahami lebih dalam mengenai praktik hukum di lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara.
Copyright © PTUN Semarang 2025
Recent Comments