SELAMAT DATANG DI PORTAL RESMI PENGADILAN TATA USAHA NEGARA SEMARANG     ||     DUKUNG KAMI MEWUJUDKAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WILAYAH BEBAS KORUPSI DAN WILAYAH BIROKRASI BERSIH DAN MELAYANI     ||     PTUN SEMARANG BERANI     -     Berintegritas, Efektif, Responsif, Akuntabel, Netral, Ikhlas      ||     PTUN SEMARANG - BANGGA MELAYANI BANGSA     ||

Semarang-Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang menggelar Pekan Olah Raga dalam rangka peringatan HUT RI ke-78 dan HUT Mahkamah Agung RI ke-78. Dalam agenda Pekan Olah Raga ini diawali dengan pertandingan bola ping pong yang dipertandingkan secara ganda campuran. Peserta kegiatan perlombaan ini merupakan perwakilan dari masing-masing bagian organisasi Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang, yaitu para hakim serta ASN Kepaniteraan maupun Kesekretariatan, para honorer, hingga mahasiswa yang saat ini sedang melakukan kegiatan PKL di Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang. Selain pertandingan bola ping pong juga turut diselenggarakan pertandingan bulutangkis yang bertempat di lapangan bulutangkis Cana, Semarang.

Semarang-Bertempat di Ruang Sidang Cakra Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang, Tim Pengawas yang terdiri dari para Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Surabaya memimpin rapat ekspos hasil pengawasan bidang kepaniteraan dan bidang kesekretariatan yang telah selesai dilaksanakan pada 26 s.d. 27 Juli 2023. Dalam rapat ini, Yang Mulia Bapak Eddy Nurjono, S.H., M.H. selaku perwakilan dari Tim Pengawas menyampaikan beberapa temuan untuk nantinya dapat ditindaklanjuti oleh Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang dan disampaikan kembali kepada Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Surabaya. Secara simbolis, Yang Mulia Bapak Eddy Nurjono, S.H., M.H. kemudian menyerahkan laporan Hasil Evaluasi atas Pengawasan bidang kepaniteraan dan bidang kesekretariatan kepada Wakil Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang, Bapak Sugiyanto, S.H., M.H.

Semarang-Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang Bapak Herisman, S.H., S.Sos., M.AP., M.H. memimpin rapat bulanan dan pembinaan pada Senin, 17 Juli 2023. Kegiatan yang diikuti oleh para hakim dan ASN Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang ini bertempat di ruang sidang Cakra. Dalam sesi pembinaan kali ini dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang yang baru, Bapak Sugiyanto, S.H., M.H. Pada sesi penutupan setelah penyampaian hasil monitoring dan evaluasi hawasbid, beliau menyampaikan bahwa masih banyak yang perlu dibenahi di Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang dan diharapkan agar semua pihak dapat bersinergi untuk bersama memajukan kantor Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang.

Semarang-Pengawasan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Surabaya Bidang Kepaniteraan dan Bidang Kesekretariatan pada Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang dilaksanakan oleh Hakim Pengawas Daerah beserta Tim Pengawasan pada 26 s.d. 28 Juli 2023. Dalam kegiatan ini para Hakim Pengawas maupun Tim Pengawasan memeriksa dan memantau kinerja ASN di lingkungan Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang secara langsung.

Semarang-Panitera Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang, Bapak Didi Sunardi, S.H., M.H. memberikan pembinaan kepada petugas meja PTSP Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang pada Kamis, 13 Juli 2023. Bapak Panitera menyampaikan agar Petugas Meja PTSP dapat selalu siaga dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan yang berkunjung ke Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang. Selain itu beliau juga menyampaikan jika Petugas PTSP mengalami kendala dalam memberikan pelayanan, maka dapat disampaikan langsung kepada Penanggung Jawab PTSP ataupun kepada Panitera selaku Pejabat Pengelola PTSP.